Penguatan Konektivitas Indonesia-Australia Melalui Australia Award SSMP

11-Sep-2024
KTLN

 

Kepala Biro Kerja Sama Teknik Luar Negeri, Ibu Noviyanti didampingi oleh Kapokja Kerja Sama Teknik Asia Pasifik dan Afrika, Rangga Kurnia Sakti dan Hotman Aruan, menghadiri Australia Awards Split-Site Masters Program (SSMP) Consultation Workshop for Cohort 9 yang berlangsung di Hotel Mercure, Jakarta, pada Rabu, 11 September 2024. Workshop ini merupakan bagian dari rangkaian pelaksanaan SSMP, salah satu program  unggulan dalam kerja sama Australia Awards in Indonesia antara Kementerian Sekretariat Negara Republik Indonesia dan Department of Foreign Affairs and Trade (DFAT) Australia, yang tertuang dalam Subsidiary Arrangement antara kedua negara.

 

Split-Site Masters Program (SSMP), merupakan program dari kerja sama Australia Awards in Indonesia yang menawarkan beasiswa double degree. Program ini berlangsung selama dua tahun, di mana peserta menghabiskan satu tahun studi di universitas di Indonesia dan satu tahun berikutnya di Australia. Beasiswa ini didanai secara co-sponsorship antara instansi di Indonesia dan Pemerintah Australia.

 

Workshop dibuka oleh dua perwakilan pemerintah, yakni First Secretary Scholarships and Alumni Kedutaan Besar Australia di Indonesia, Ibu Emily Whelan, dan Kepala Biro Teknik Luar Negeri Kementerian Sekretariat Negara, Ibu Noviyanti. Dalam sambutannya, Ibu Noviyanti mengapresiasi keenam Kementerian/Lembaga yang berhasil lolos seleksi SSMP Cohort 9, beserta universitas mitra di Indonesia dan Australia. Ia juga mendorong peningkatan kerja sama antara universitas di kedua negara, agar lebih banyak program studi yang ditawarkan sesuai kebutuhan masing-masing instansi pemerintah.

 

SSMP Cohort 9 melibatkan 6 instansi pemerintah, yang dipasangkan dengan universitas di Indonesia dan Australia sebagai berikut:

 

1.      Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas):  Universitas Brawijaya  (Master of Public Administration) dan Victoria University (Master of International Community Development)

2.      Badan Pusat Statistik: Universitas Airlangga (Master of Economics) dan The University of Western Australia (Master of Public Policy)

3.      Kementerian Perdagangan: Institut Pertanian Bogor (Master of Economics) dan The University of Adelaide (Master of Economics and Resource Policy)

4.      Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika: Universitas Gajah Mada (Master of Coastal Riverine Area Planning and Management) dan Flinders University (Master of Water Resource Management)

5.      Kementerian Sekretariat Negara: Universitas Indonesia (Master of Public Administration Science) dan The University of Melbourne (Master of Public Policy and Management)

6.      Pemerintah Provinsi Kalimantan Timur: Universitas Mulawaraman (Master of English Language Education) dan The University of Adelaide (Master of Education). 

 

Setelah sesi pembukaan, acara dilanjutkan dengan sharing session dari perwakilan instansi pemerintah dan universitas. Diskusi ini diakhiri dengan pembahasan draf Letter of Understanding (LoU), yang akan menjadi dasar kerja sama lebih lanjut antara institusi terkait.

 

Tentang Australia Awards in Indonesia Split-Site Masters Program (SSMP): 

SSMP adalah program beasiswa yang ditujukan untuk PNS di Indonesia. Program ini memungkinkan penerima beasiswa untuk memperoleh dua gelar dari universitas di Indonesia dan Australia, dengan tujuan untuk meningkatkan kompetensi profesional di bidang masing-masing instansi serta peningkatan hubungan bilateral di antara Indonesia dan Australia. Berlangsung sejak tahun 2012, terdapat 9 cohort dengan lebih dari 300 awardee telah menjalani program ini.